Translate

20200808

Rajin Berbuat Baik

*📖Dan siapakah yang akan berbuat jahat terhadap kamu, jika kamu rajin berbuat baik?🕯*
1 Petrus 3:13 TB

🌾Rajin berbuat baik dan berbuat benar tidak selalu mendapat tanggapan yang baik, bahkan kadang  bisa menderita karenanya, namun menderita karena kebaikan dan kebenaran bukanlah penderitaan yang memalukan melainkan membahagiakan karena siapakah kita ini yang boleh turut merasakan penderitaan seperti yang Kristus rasakan, yaitu menderita karena kebenaran dan kebaikan? Karena itu rajinlah berbuat baik dan benar, sekalipun tidak selalu mendapat tanggapan yang baik.🌱  
_*Refleksi:* Apa yang akan Anda lakukan jika perbuatan baik yang Anda lakukan mendapat tanggapan yang tidak baik? Mengapa?_

_*🪔HR, 0808🧡*_

20200807

Berdoa dan Memberkati

*📖mintalah berkat bagi orang yang mengutuk kamu; berdoalah bagi orang yang mencaci kamu.🕯*
Lukas 6:28 TB

🌾Membalas jahat dengan jahat, dan baik dengan baik adalah manusiawi dan wajar. Tetapi membalas jahat dengan baik adalah melampaui kemanusiaan dan melampaui kewajaran. Tetapi itulah yang diajarkan Yesus, Ia mengingatkan kita bahwa pembalasan itu bukan hak kita manusia tetapi hak Allah. Dan Ia menghendaki supaya kita mencontoh Allah Bapa kita yang sempurna, yang memberi hujan dan sinar matahari bagi semua orang, baik atau jahat.🌱
*Refleksi:* Menurut Anda dapatkah kita berdoa dan memberkati orang yang menyakiti hati kita? Bagaimana cara?_

_*🪔HR, 0807🧡*_

20200806

TUHAN dan Pencobaan

*📖Apabila seorang dicobai, janganlah ia berkata: “Pencobaan ini datang dari Allah!” Sebab Allah tidak dapat dicobai oleh yang jahat, dan Ia sendiri tidak mencobai siapa pun.🕯* Yakobus 1:13 TB

🌾Untuk mengetahui kesungguhan hati kita dalam mengikut TUHAN, IA tidak perlu mencobai atau menggoda kita karena IA adalah TUHAN Yang Mahatahu dan melihat hati sehingga tidak ada yang tersembunyi bagi-Nya. Kita jatuh dalam pencobaan  bukan karena TUHAN mencobai kita tetapi karena kita sering terpikat oleh keinginan kita sendiri yang tidak berkenan kepada-Nya.🌱
_*Refleksi:* Menurut Anda apa yang selama ini menggoda kita agar kita menyimpang dari jalan TUHAN? Lalu bagaimana Anda dapat bertahan?_

_*🪔HR, 0806🧡*_

20200805

Mendidik dalam Kebenaran

*📖Didiklah orang muda menurut jalan yang patut baginya, maka pada masa tuanya pun ia tidak akan menyimpang dari pada jalan itu.🕯*
Amsal 22:6 TB

🌾Mengajarkan dan mempraktekan kebenaran kepada anak-anak harus dilakukan berulang-ulang, sesering mungkin dan dalam segala kesempatan sehingga hidup dalam kebenaran akan menjadi kebiasaan, kemudian menjadi karakter dan akhirnya menjadi gaya hidup. Itulah sebabnya mengajarkan kebenaran kepada anak sejak dini akan menolong mereka hidup bertumbuh dalam kebenaran sampai masa tuanya.🌱
_*Refleksi:* Apa yang telah dan akan Anda ajarkan kepada anak-anak agar mereka hidup dalam kebenaran? Mengapa?_

_*🪔HR, 0805🧡*_

20200803

Hidup Berpengharapan

*📖Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.🕯*
Roma 15:13 TB

🌾Pengharapan keselamatan dalam iman kepada Kristus bukan hanya untuk orang Yahudi tetapi juga untuk semua orang yang percaya kepada Allah di dalam Krustus. Agar pengharapan keselamatan tidak pudar seiring jalannya waktu dan beratnya pergumulan maka Allah menguatkan kita dengan Roh Kudus sehingga kita dimampukan untuk tetap hidup berpengharapan dengan sukacita dan damai sejahtera sekalipun dalam beratnya kehidupan.🌱
_*Refleksi:* Apa yang membuat Anda dapat tetap berpengharapan ketika hidup yang Anda jalani terasa berat?_

_*🪔HR, 0803🧡*_

20200802

Menyimpan Firman dalam Hati

*📖Dalam hatiku aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa terhadap Engkau.🕯*
Mazmur 119:11 TB

🌾Menyimpan Firman Tuhan dalam hati berarti mengingatnya, menghafalnya dan merenungkannya. Untuk apa? Untuk dilakukan dalam kehidupan sehari-hari agar kita jangan berdosa terhadap TUHAN. Dengan menyimpan firman dalam hati dan melakukannya hidup kita akan terus bertumbuh semakin  berkenan kepada-Nya dan semakin serupa dengan gambar-Nya.🌱
_*Refleksi:* Sudah berapa banyak firman yang Anda dengar? Adakah yang tersimpan dalam hati untuk dilakukan? Apa buktinya?_

_*🪔HR, 0802🧡*_